Pengertian Domain
Sebuah halaman website di internet sebenarnya dikenali dengan sederetan angka yang disebut IP Address, misalnya: 192.0.34.48 Namun untuk lebih memudahkan mengenali IP Addrees tersebut, maka di buatlah sebuah nama pengganti dalam bentuk huruf (tulisan/nama). Nama “pengganti” inilah yang disebut dengan Nama Domain (Domain Name).Nama Domain digunakan untuk mengidentifikasi alamat sebuah website, secara sederhana-nya nama domain bisa kita artikan “sebuah nama yang menunjukan alamat website tertentu”.
Misalnya : nama domain dari web OnlineBusiness-man adalah www.onlinebusiness-man.com
Nama Domain bersifat unik, artinya tidak ada 2 nama domain yang sama di internet.
Top Level Domain
Top Level Domain Name adalah deretan kata dibelakang nama domain seperti:- .com (dotcommercial) = Komersil
- .net (dotnetwork) = Network
- .org (dotorganization) = Organisasi
- .edu (doteducation) = Pendidikan
- .gov (dotgoverment) = Pemerintahan
- .mil (dotmilitary). = Militer
gTLD adalah seperti yang dituliskan diatas, yaitu: .com, .net, dll.
ccTLD adalah TLD yang diperuntukkan untuk masing-masing negara, seperti Indonesia dengan kode ID (co.id, net.id, or.id) atau Singapura dengan kode SG (com.sg, net.sg, dsb).
Top Level Domain ini secara umumnya sering di sebut dengan istilah ‘extension’ domain.
Second Level Domain Name
Second Level Domain Name (SLD) adalah nama domain yang anda daftarkan. Misalnya nama domain yang anda daftarkan adalah AsianBrain.com, maka AsianBrainHosting adalah SLD dan .comnya adalah TLD.Third Level Domain
Third Level Domain adalah nama sebelum Second Level Domain dan Top Level Domain. Misalnya nama domain yang anda miliki adalah AsianBrain.com, maka anda dapat menambahkan nama lain sebelum kata ‘AsianBrain.com’, misalnya mail.AsianBrainHosting.com, Third Level Domain biasanya lebih dikenal dengan sebutan “Subdomain”.Related Article:
0 komentar:
Posting Komentar